
For Revenge Hipnotis Penonton Hari Ketiga Gebyar Seni Budaya Sukamara – Berita Sampit
SUKAMARA – Gelaran Gebyar Seni Budaya Kabupaten Sukamara memasuki hari ketiga dengan suguhan istimewa. Band For Revenge asal Bandung sukses menarik antusiasme ribuan masyarakat Sukamara dan sekitarnya yang memadati Taman Permata Sukma, Senin malam, 29 Desember 2025.
Sejak awal penampilan, For Revenge mampu menghidupkan suasana dengan membawakan sejumlah lagu hits andalan mereka. Lantunan lagu-lagu tersebut membawa penonton bernostalgia, sekaligus menciptakan kebersamaan antara musisi dan penggemar yang ikut bernyanyi bersama.
Antusiasme masyarakat terlihat dari padatnya area pertunjukan hingga akhir acara. Kehadiran band nasional ini menjadi daya tarik tersendiri dan menambah semarak rangkaian Gebyar Seni Budaya yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Sukamara bersama Dewan Kesenian Daerah.
Bupati Sukamara, Masduki, dalam keterangannya menegaskan bahwa Gebyar Seni Budaya merupakan wujud nyata komitmen bersama dalam melestarikan dan mengembangkan seni serta budaya daerah sebagai identitas dan kekayaan bangsa. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana hiburan, tetapi juga media pemersatu, penguat karakter, serta wahana penanaman nilai-nilai luhur kepada generasi muda agar tetap mencintai dan menjaga warisan budaya daerah.
“Melalui kegiatan seperti ini, kita ingin menumbuhkan rasa bangga terhadap budaya sendiri sekaligus memperkuat kebersamaan di tengah masyarakat,” ujar Masduki.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Masduki juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Dewan Kesenian Daerah Kabupaten Sukamara yang telah menginisiasi dan melaksanakan kegiatan ini dengan baik.
Ia juga mengapresiasi peran para seniman, budayawan, organisasi kepemudaan, pelaku UMKM, serta seluruh pihak yang telah berpartisipasi aktif dan berkontribusi nyata dalam menyukseskan kegiatan tersebut.
Lebih lanjut, Masduki menegaskan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Sukamara mendukung penuh pelaksanaan Gebyar Seni Budaya melalui pendanaan dana hibah pemerintah daerah.
Dukungan ini merupakan bentuk komitmen dalam mendukung pelestarian seni dan budaya daerah sekaligus penguatan nilai-nilai sosial kemasyarakatan, dengan harapan kegiatan seni budaya dapat terus berkelanjutan dan berorientasi pada pembangunan karakter serta kepedulian sosial masyarakat. (enn)



